Remote AC Tidak Berfungsi? Kenali Penyebabnya
Remote AC Tidak Berfungsi? Kenali Penyebabnya – Remot AC bermasalah seperti tidak bisa berfungsi dengan baik tentu jadi hal yang menyebalkan. Pendingin ruangan memerlukan remote yang tepat agar bisa menyalakan daya pada AC. Bila anda tidak memiliki remote AC, anda akan kesulitan untuk menyalakan AC. Oleh sebab itu, anda wajib memperhatikan permasalahan teknis pada remot AC agar pendingin ruangan bisa digunakan dengan baik dan normal.
Daftar Isi
ToggleBaca Juga : Penyebab AC Rusak dan Bagaimana Cara Mengatasinya
Remot AC bermasalah sebenarnya bukan hal baru. Salah satu penyebab remot AC sering mengalami masalah adalah baterai yang ada dalam remote AC. Namun anda juga perlu mewaspadai hal-hal berkaitan dengan sensor yang sangat mungkin juga terjadi kerusakan. Oleh sebab itu, remote AC memiliki tempat sendiri untuk meletakkannya seperti di dinding atau meja agar tidak terjatuh.
Artikel ini akan membahas penyebab umum dan solusi sederhana yang bisa Anda lakukan sebelum memanggil teknisi.
Penyebab Remote AC Tidak Befungsi
Rupanya ada beberapa hal yang menyebabkan remote AC tidak berfungsi dengan baik. Apakah anda mengetahuinya?
1. Baterai pada remote AC habis
Ini menjadi sebuah hal sepele, namun sering terlupakan. Banyak orang tidak sadar kalau remote AC menggunakan baterai sebagai sumber dayanya. Ciri – ciri ketika remote AC baterainya habis adalah layar pada remote AC meredup, berkedip-kedip tidak konsisten, atau bahkan mati total. Anda bisa melihat dan mengingat kembali, kapan terakhir kali anda mengganti baterai remot AC anda
2. Inframerah Pada Remote Rusak
Apabila anda sudah mengganti baterai namun remot AC tetap tidak berfungsi, maka hal tersebut bisa menjadi pertanda adanya kerusakan pada remot AC. Jika lampu LED tidak menyala setelah diganti baterainya, maka bisa dikatakan remote ada kerusakan pada remote AC. Adanya kegagalan fungsi inframerah yang tidak bisa menerima maupun mengirim data menjadi penyebab remote AC yang anda miliki tidak bisa digunakan.
Ketika masalahnya seperti ini, anda perlu membeli remote AC yang baru untuk bisa menyalakan pendingin ruangan.
3. Sensor AC bermasalah
Sebelum menyalahkan remote AC yang anda kira rusak, anda juga perlu memeriksa kondisi AC anda. Jangan-jangan ada gangguan yang terjadi pada AC anda. Masalah yang bisa terjadi pada AC yakni sensornya mengalami kerusakan. Penyebabnya bisa berbagai macam seperti sensor yang terkena air ketika pendinginan, socket sensor yang kendor, adanya debu yang menempel pada socket, dan usia pemakaian yang sudah cukup lama.
Jadi penting untuk memeriksa bagian AC terutama sensornya sebelum menyatakan bahwa remot AC anda rusak.
4. PCB Modul Mengalami Eror
PBC modul adalah komponen utama yang berguna untuk mengontrol semua proses pendinginan yang terjadi pada sebuah AC, termasuk mematikan dan menyalakan AC menggunakan remote. Jika remot AC anda mengalami masalah, mungkin karena PCD modul anda juga mengalami gangguan.
Penyebab PCB modul error pun beragam, bisa akibat terkena tegangan tinggi atau rendah (voltase listrik tidak stabil), terdapat komponen yang terbakar, sampai korsleting.
5. Ada Bagian yang Hilang
Remote AC tidak akan bekerja maksimal jika komponen penyusunnya tidak lengkap. Bagian yang hilang ini bisa jadi di dalam remote maupun di luar seperti tombol atau lampu infrared. Bagian remote yang hilang ini tentu mempengaruhi kepekaan dan daya kerja remote AC untuk menyampaikan pesan kepada AC.
Bila bagiannya ada yang hilang, AC dan remote tidak bisa bersinergi sehingga AC anda tidak bisa menyala. Pastikan remote AC anda baik-baik saja dan tidak ada komponen yang hilang.
Tips Menghindari Remote AC Rusak
Untuk memperpanjang umur remote AC, Anda bisa melakukan langkah pencegahan berikut:
- Hindari menyimpan remote di tempat yang lembap
- Jauhkan dari paparan sinar matahari langsung
- Gunakan cover pelindung agar tombol tidak cepat aus
- Jangan menekan tombol terlalu keras
Kapan Harus Mengganti Remote AC?
Jika Anda sudah mengganti baterai, membersihkan sensor, dan memastikan tidak ada kerusakan fisik namun remote tetap tidak berfungsi, bisa jadi komponen internalnya sudah rusak.
Tanda Anda harus mengganti remote:
- Tidak ada respon meski lampu indikator menyala
- Remote mati total
- Tidak bisa digunakan meskipun sudah disetel ulang
Baca Juga : Ciri-ciri AC di Rumah Anda Rusak atau Perlu Diperbaiki
Remote AC yang tidak berfungsi bisa disebabkan oleh hal-hal sederhana seperti baterai habis hingga kerusakan internal. Dengan mengenali penyebabnya, Anda bisa melakukan penanganan lebih cepat dan efisien. Bila setelah melakukan berbagai langkah remote masih tidak berfungsi, sebaiknya segera ganti dengan remote baru agar kenyamanan dalam ruangan tetap terjaga.
Abang Benerin hadir untuk mempermudah anda yang memerlukan jasa service AC terlengkap untuk keperluan rumah, apartemen, kantor ataupun pabrik anda. Di Abang Benerin anda bisa : Cuci AC , Bongkar Pasang AC dan Perbaikan AC dengan harga yang terbaik dan mendapatkan kualitas pelayanan terbaik. Untuk mempermudah komunikasi anda dengan kami, bisa melalui : WhatsApp Abang Benerin. Ikuti akun Sosial Media Abang Benerin untuk mendapatkan informasi menarik lainnya, Instagram @abangbenerin, Facebook Fanspage abang benerin