Apa Yang Menyebabkan Kapasitor AC Rusak? Ini Ciri-Cirinya! – AC atau pendingin ruangan terdiri dari berbagai komponen yang kerjanya saling berkaitan satu sama lain. Salah satu komponen tersebut adalah kapasitor. Jenis komponen ini belum banyak yang familiar daripada freon, pipa sambungan, filter, atau komponen lainnya yang lebih mudah rusak.

Baca Juga : Pahami Cara Kerja Komponen Utama AC Rumahan, dan Fungsinya

Pada beberapa gangguan pendingin ruangan dapat terjadi karena adanya kerusakan pada bagian kapasitor. Untuk mengetahui fungsi serta ciri-ciri gangguan pada kapasitor AC, yuk simak penjelasannya di bawah ini!

Apa Itu Kapasitor?

Yang dimaksud dengan kapasitor pada AC adalah suatu jenis kapasitor dengan bentuk wadah silinder kecil dalam pendingin udara yang berfungsi untuk menyimpan dan memasok energi. Disini, kapasitor AC akan membantu menjalankan AC dimana menyalurkan daya listrik pusat ke bagian pendingin ruangan.

Baca Juga : Kenali Fungsi, Harga, dan Ciri Kapasitor AC yang Rusak

Fungsi Kapasitor

Fungsi dari kapasitor AC pada unit pendingin ruangan berukuran kecil dari 3 PK dan single phasa, yakni sebagai starter atau penggerak awal pada kompresor atau mesin pendingin ruangan. Apabila mesin AC telah bekerja, maka bagian kapasitor akan mengisi kembali daya yang AC pakai. Konsep penggunaan kapasitor hampir sama dengan baterai isi ulang yang akan terus mengganti daya yang digunakan dengan daya yang baru. Ukuran pada kapasitor AC sangat berhubungan dengan besarnya ukuran kompresor yang dipakai pada unit AC. Maka dari itu, sangat penting bagi Anda untuk memastikan dan menyesuaikan besaran kapasitor AC dengan tipe atau ukuran kompresor.

Baca Juga : Ciri – Ciri Jika Kapasitor AC Rusak dan Harus di Service

Cir-Ciri Kapasitor AC Rusak

Terdapat beberapa ciri-ciri kapasitor AC rusak yang dapat Anda rasakan atau terlihat saat menggunakan pendingin ruangan. Ciri-ciri tersebut antara lain:

  • Adanya suara berisik atau bunyi klik pada bagian mesin AC
  • AC tidak segera menyala setelah Anda hidupkan, hingga waktu yang cukup lama
  • AC mengeluarkan udara yang tidak sejuk meski bagian kipas sudah berjalan
  • Bagian badan kapasitor mengalami kembung seperti baterai ponsel yang membengkak

Kerusakan sangat wajar terjadi, terutama jika unit AC bekerja dengan intensitas tinggi dan dalam jangka waktu yang cukup lama. Meski sudah dirancang untuk memiliki masa pakai yang lama, kerusakan sangat mungkin terjadi jika jarang dibersihkan atau diservis.

Baca Juga : Masih Bingung Dengan Komponen AC? Ini Dia Jenis dan Fungsinya!

Penyebab Bagian Kapasitor Rusak

Ada beberapa penyebab dari kerusakan atau gangguan pada bagian kapasitor AC. Antara lain:

a. Penggunaan Berlebihan

Penyebab pertama dan paling umum adalah jangka waktu penggunaan unit pendingin udara. Pemakaian yang terlalu intens dalam jangka waktu lama ternyata dapat merusak bagian kapasitor AC.

Usahakan tidak menyalakan AC dalam jangka waktu yang lama, terlebih jika Anda sedang tidak berada dalam ruangan. Anda dapat menggunakan fitur timer untuk mencegah penggunaan pendingin udara yang berlebihan, sehingga AC akan secara otomatis mati sesuai dengan jangka waktu yang sudah Anda atur sebelumnya.

Baca Juga : Ingin Service AC? Berikut Peralatan Serta Estimasi Biaya yang Dibutuhkan

Selain itu, jangan sering menyalakan dan mematikan pendingin ruangan dalam jangka waktu yang berdekatan, terutama dalam hitungan menit. Hal tersebut ternyata dapat membuat bagian mesin mengeluarkan daya yang besar untuk dapat menyala kembali.

Pemakaian yang baik dan benar tidak hanya memperpanjang usia kapasitor, tapi keseluruhan komponen unit pendingin ruangan Anda.

b. Ruangan Terlalu Panas

Penyebab kedua dari kapasitor AC rusak adalah ruangan atau area di mana AC terpasang terlalu panas. Fungsi utama dalam pemakaian AC adalah menyejukkan atau menstabilkan suhu ruangan. Namun perlu Anda tahu bahwa AC juga sangat sensitif terhadap suhu tinggi dan panas. Maka dari itu, unit pendingin ruangan perlu untuk selalu berada di ruangan yang teduh dengan suhu yang stabil – tidak terlalu panas maupun terlalu dingin.

Baca Juga : Ingin Service AC? Berikut Peralatan Serta Estimasi Biaya yang Dibutuhkan

Kapasitor AC rusak dapat terjadi karena suhu ekstrem pada ruangan tempat AC terpasang. Apabila ruangan atau area AC terlalu panas, maka mesin AC akan bekerja jauh lebih keras guna menyesuaikan suhu dan menyejukkan udara. Dengan begitu, tingkat keausan atau kerusakan pada bagian komponen AC akan sangat tinggi, terutama pada bagian kapasitor.

Anda dapat menjadwalkan pengecekan dan servis AC rutin untuk memeriksa kinerja dan kualitas masing-masing komponen pendingin ruangan. Hal tersebut dapat mencegah berbagai kerusakan serta memperpanjang masa pemakaian AC.

c. Perbedaan Tegangan Kapasitor

Penyebab terakhir yakni adanya perbedaan tegangan pada bagian kapasitor AC. Pendingin ruangan memiliki kapasitas yang beragam, beserta bentuk dan ukuran yang beragam pula. Dengan begitu, besaran tingkat ketegangan juga akan berbeda-beda satu sama lain.

Oleh sebab itu, sebagai pengguna AC, Anda harus memperhatikan perbedaan ini saat membeli kapasitor dengan menyesuaikan besaran ketegangan dengan jenis kapasitor yang akan Anda gunakan. Tegangan kapasitor yang terlalu rendah dapat menyebabkan tekanan jauh lebih berat dan dapat memperpendek masa pemakaian pendingin ruangan hingga menyebabkan kerusakan.

Pilih jenis kapasitor yang sesuai dengan besaran tegangan unit AC Anda. Lebih aman lagi jika Anda bertanya ke teknisi atau jasa service AC AbangBenerin apabila terjadi kerusakan dan gangguan pada bagian kapasitor.

Abang Benerin hadir untuk mempermudah anda yang memerlukan jasa service AC terlengkap untuk keperluan rumah, apartemen, kantor ataupun pabrik anda. Di Abang Benerin anda bisa : Cuci AC , Bongkar Pasang AC dan Perbaikan AC dengan harga yang terbaik dan mendapatkan kualitas pelayanan terbaik. Untuk mempermudah komunikasi anda dengan kami, bisa melalui : WhatsApp Abang Benerin. Ikuti akun Sosial Media Abang Benerin untuk mendapatkan informasi menarik lainnya, Instagram @abangbenerin, Facebook Fanspage abang benerin